Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

VirtualBox Versi 6.1.22.144080 Gratis Terbaru Untuk Windows

VirtualBox Untuk Windows
Pada pembahasan kali ini admin akan membahas sebuah software VirtualBox yang dapat menginstall sistem operasi lain atau virtual dan bahkan dapat di jalankan secara bersamaan di atas sistem operasi induknya(windows). Software atau aplikasi ini sudah banyak digunakan dan salah satunya orang yang sering beroperasi dalam bidang komputer atau IT sudah menggunakan aplikasi atau para mahasiswa yang berada di fakultas Ilmu Komputer tentunya sudah mengetahui bahkan sudah menggunakannya, namun apa daya bagi orang awam seperti kita. Tetapi jangan pantang menyerah ketika ada kemauan pasti ada jalan. 

Pengertian VirtualBox

VirtualBox adalah software atau aplikasi yang memungkinkan anda untuk menginstall OS "Operating System" dan  virtualisasi atau mengubah(Convert).  contohnya seperti ISO ke bentuk simulasi dari bentuk yang nyata. 

Apabila anda ingin mencoba membuat simulasi OS tak perlu repot repot lagi cukup install VirtualBox dan jalankan saja, sebelum itu anda harus mengunduh data yang ingin di simulasikan terlebih dahulu dan tanpa kehilangan data sistem anda. 

Mengapa saya mengatakan contohnya seperti Linux, karena aplikasi VirtualBox ini sudah support OS Windows, Linux, Macintosh, dan host Solaris yang sudah mendukung sebagaian besar Operating System terbaru. Serta sudah dilengakapi dengan antarmuka yang inituitif.

VirtualBox ini memiliki berbagai fitur di dalamnya yang dapat mengatur sistem OS yang akan anda simulasikan, dan berikut Fitur nya.

  • General; merupakan tempat Virtual machine yang kita buat.
  • Input; merupakan input yang berisi shortcut keyboard yang dapat digunakan dalam VirtualBox 
  • Update; Apabila terchecklist Check for Updates maka akan melakukan pengecekan update secara berkala,baik per hari,per minggu dan maksimalnya per 1 bulan.
  • Language; tentunya berisikan bahasa yang terdapat dalam VirtualBox
  • Display; ini untuk mengatur tampilan pada VM
  • Network; merupakan fitur yang dapat mengatur ethernet adapter dan IP adress
  • Extensions; Merupakan add-on atau plug-in untuk VirtualBox yang berfungsi untuk memberikan fitur tambahan yang tidak terdapat pada instalasi standar.
  • Proxy; Dapat digunakan untuk memberikan layanan internet pada VM yang telah dibuat, terdapat 3 pilihan yaitu mode Deteksi Otomatis (Auto Detect Host PPrxy Settings).
Menggunakan VirtualBox juga memiliki manfaat bagi anda, jika anda ingin belajar simulasi komputer atau laptop dengan versi lain tetapi hanya mempunyai 1 komputer/laptop saja , saya menyarankan untuk menginstall VirtualBox. Untuk lebih lengkapnya berikut manfaat yang di dapatkan apabila menggunakan VirtualBox..

  1. Bagi orang awam metode virtualisasi ini dapat berguna untuk belajar menginstall sistem operasi tanpa perlu mengubah isi partisi harddisk
  2. Anda dapat mencoba sistem operasi tanpa perlu menginstall secara permanent kedalam hardisk.
  3. Tentunya hemat biaya hardware,sehingga tidak perlu membeli banyak komputer untuk memakai banyak sistem operasi.
Kelebihan VirtualBox
Berikut merupakan kelebihan yang terdapat dalam VirtualBox:
  • Mudah untuk digunakan, serta menawaran pengaturan tambahan
  • Gratis untuk diunduh 
  • Lebih ringan dibandingkan dengan aplikasi yang serupa seperti VMware
  • VirtualBox mendukung lebih banyak disk virtual
  • Memori VGA(Video Graphic Adapter) dan kinerja CPU dapa disesuaikan dengan keinginan anda
  • Sangat direkomendasikan untuk digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama
Kekurangan VirtualBox
Selain dari adanya kelabihan. VirtualBox juga memiliki kekurangan dan berikut diantaranya:
  • Tidak dapat dengan sempurna mengakses perangkat yang memerlukan koneksi USB.
  • Membutuhkan banyak memori dan Anda harus sangat mahir dalam mengelola sumber daya penyimpanan untuk setiap mesin virtual (ketika beberapa mesin virtual berjalan pada saat yang sama). Memori rendah / tidak cukup dapat menyebabkan semua mesin virtual yang berjalan akan terhenti / macet.
  • Terdapat beberapa game layar penuh tidak berfungsi secara maksimal.
  • Fungsi seret dan lepas tidak berfungsi pada banyak mesin virtual.
  • ID jaringan untuk mesin virtual, hanya ada 4 buah.
Demikian pembahasan mengenai aplikasi VirtualBox, apabila anda ingin memberikan saran atau pendapatnya silahkan tuliskan di kolom komentar. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda sekian dan terimakasih.

Judul    : VirtualBox 6.1.22.144080
Lisensi    : Freeware
Developer    ORACLE
Sistem Operasi    : Windows XP/Vista/7/8/10

Download VirtualBox Windows

Download VirtualBox Extension Pack

Download VirtualBox OS

Posting Komentar untuk "VirtualBox Versi 6.1.22.144080 Gratis Terbaru Untuk Windows"